Batu Akik Pancawarna Garut Jadi Suvenir Peringatan KAA
Batu Pancawarna Garut menjadi suvenir bagi tamu di
konferensi Asia Afrika (KAA). Batu ini disumbangkan bos akik Garut Yudi Nugraha
yang juga ketua koperas Lasminingrat Gemstone.
Dalam perbincangan, Sabtu (11/4/2015) Yudi berkisah soal
batu Pancawarna yang memang menjadi ciri khas Garut.
"Batu Akik Pancawarna Garut tersebar di beberapa galian di
kecamatan Caringin dan Bungbulang , di antaranya Gunung Kencana, Cigunung
Herang, Ciangel, Cihaniwung, Cigadog, Cipurut, Cigajah," terang Yudi.
Menurut Yudi, proses penggalian batu Pancawarna ini yaitu
di pinggir tebing Sungai Cipancong yang memisahkan Kecamatan Bungbulang dan
Caringin.
"Daerah penghasil Ijo Ohen dan Pancawarna Edong juga
kualitas lainnya yang super yaitu di Desa Sukarame Kecamatan Caringin,"
jelasnya.
Menurut Yudi, para penggali biasanya mendapatkan batu
pancawarna sebelum mendapatkan batu hijau Garut. Batu Pancawarna adalah legenda
di Garut demikian juga batu Garut Ijo Ohen.
"Menurut penelitian ahli geologi proses terbentuknya
pohon menjadi fosil batu ini terjadi sekitar 25 juta tahun. Kelebihan batu
garut itu terbentuk dari kayu yang terpendam jutaan tahun," tutupnya.tu
Batu Pancawarna Dari Garut
Reviewed by Unknown
on
00:05
Rating: